
Dian juga mengingatkan pentingnya bank menjaga prinsip kehati-hatian dalam penyaluran kredit. Salah satu caranya, menurut Dian, adalah dengan melakukan diversifikasi penempatan dana secara baik dan seimbang.
Di sisi lain, pertumbuhan kredit perbankan mencapai 10,85 persen secara tahunan (year-on-year) pada September 2024. Pembelian surat berharga oleh perbankan juga tumbuh pesat, mencapai 20,32 persen pada periode yang sama.
Meskipun LDR beberapa bank berada di luar kisaran ideal, mereka tidak dikenai denda. Sebagai gantinya, mereka akan mendapat disinsentif berupa kewajiban pemenuhan Giro Wajib Minimum (GWM) Rasio Intermediasi Makroprudensial (RIM).
Dengan tren tersebut, Dian berharap perbankan terus menjaga kinerja intermediasi dan likuiditas untuk mendukung sektor riil.